CINDERAMATA-Penyerahan cinderamata dari Perwakilan Universitas Hangtuah Drs. Indrajit M.Si. kepada Kadepiptek AAL.(bagpen aal)

Antisipasi Era Milenial, AAL dan UHT Laksanakan Sarasehan

Surabaya, Koranpelita.com

Dalam rangka mengantisipasi dan menghadapi perkembangan milineal digital yang banyak mempengaruhi cara berpikir dan bertindak kepemimpinan bangsa, Akademi Angkatan Laut (AAL)  dan Universitas Hangtuah sebagai calon pemimpin masa depan, melaksanakan saling tukar pikiran dan pendapat pada acara sarasehan antara AAL dan Universitas Hangtuah di auditorium gedung Mandalika AAL, Bumimoro Surabaya, Sabtu (4/5).

Kepala Departemen Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Kadepiptek) AAL Kolonel Laut (P) Isworo Sutriyanto, S.H., M.A.P. mengatakan, saling tukar pikiran dan pendapat antara taruna AAL dan mahasiswa Hangtuah bertujuan untuk menghadapi dan mengantisipasi pesatnya perkembangan teknologi di era milineal digital saat ini.

Menurutnya, pesatnya perkembangan teknologi era milineal sangat mempengaruhi cara berpikir dan bertindak para calon pemimpin masa depan bangsa Indonesia yang berasal dari generasi muda.

“Diharapkan dengan dilaksanakan sarasehan ini, dapat menambah wawasan para pesertanya yang berasal dari para taruna/taruni AAL dan segenap mahasiswi Universitas Hangtuah”, kata Kadepiptek.

Sementara itu, Drs Indrajit M.Si. yang juga selaku Dosen Kepemimpinan Universitas Hangtuah mengatakan, bahwa di era milineal yang banyak mempengaruhi sikap dan tindakan kepemimpinan di masa depan. Untuk itu, perlu ditingkatkan kegiatan saling tukar pikiran dan pendapat antara para taruna AAL dan perguruan-perguruan tinggi lain.

“Semoga sarasehan yang telah berjalan ini bisa memberi manfaat yang baik bagi perkembangan AAL, TNI Angkatan Laut dan bangsa Indonesia”, tambah Drs. Indrajit M.Si.

Materi sarahan antara taruna AAL dan Mahasisawa Univ. Hangtuah ini terdiri dari: Pemapar Gali Putra Slamet Riadi fakultas Ilmu Sospol mahasiswa Univ. Hangtuah tentang digital mainset, observer dan active listener, eigle, inclusive, brave to be differrent dan unbeatable. Selanjutnya pemapar Sertar (T) Aditya Mahardhika dan Sertar (T) M  Axl Prga Reksowidjoyo dari taruna AAL tentang generasi menurut stauss dan howe (Gen X, Y, Z) dan Generasi Z menyongsong pemimpin masa depan.

Selain itu pemapar dari Wildan Taufik Raharja, S.IAN., M.PSDM. dan Nikmatul Sholikah dari Fisip Univ. Hangtuah tentang meningkatkan cara kepeminpinan di jaman milenial, pemerintahan yang baik, serta dilanjutkan diskusi interakrif diantara para pesertanya sehingga membuat jalannya pelaksanaan diskusi sarasehan menjadi semakin hidup dan menarik.

Pada acara sarasehan yang diikuti oleh 59 personel mahasiswa jurusan Administrasi Publik semester 4 Univ. Hangtuah dan 125 personel taruna/taruni AAL tingkat II dan III, juga dihadiri oleh segenap pengasuh taruna/taruni AAL dan para Perwira, Bintara dan Tamtama di lingkungan AAL serta para tamu undangan lain.(ay)

 

 

About ahmad yani

Check Also

Sertijab di Kodikmar Wujud Regenerasi Kepemimpinan

Surabaya,  koranpelita.com “Serah terima jabatan juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas organisasi dan regenerasi kepemimpinan sehingga …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca