Pelantikan Camat Dibatalkan di Jakarta Barat meski undangan sudah dibuat.
Jakarta, KP
Ketua Lembaga Studi Sosial Lingkungan dan Perkotaan (LS2LP), Badar Subur mengharapkan adanya pembaruan dibidang birokrasi kepegawaian.
Hal ini diungkapkan LS2LP, dari adanya informasi seharusnya ada pelantikan jajaran camat untuk wilayah kota Jakarta Barat, tidak jadi dilakukan.
Meskipun undangan dengan nomor 1864/082.72 telah dibuat oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI sejak 8 Februari, namun pelantikan dibatalkan berdasarkan surat bernomor 1873/083 pada hari yang sama.
“Saya menduga tidak dilaksanakan pelantikan karena adanya kekhawatiran sehingga dibatalkan.
Sebab ada beberapa lurah, langsung naik ke jabatan camat tanpa adanya proses seleksi, assesment yang jelas dan transparan,” ujar Badar, kepada awak media, Senin (11/2/2019).
Padahal untuk bisa mendapatkan posisi jabatan para aparatur sipil negara (ASN) harus melalui proses seleksi yang ketat. “Sekarang dari informasi yang saya dapat, ada beberapa orang lurah naik jadi camat,” ucapnya.
“Inilah yang bisa mengganggu pelayanan kepada masyarakat. Karena tidak transparannya penempatan ASN, akan menyebabkan kekecewaan bagi ASN lainnya,” katanya.
Saat ini, kata Badar, cuma Jakarta Barat yang melakukan hal itu. Ia mengaku tidak tahu persis penyebabnya. (naz)